a. jalan b. kendaraan c. kuda d. lampu e. lari f. mata g. mogok h. pulang i. roda j. terlambat Buatlah kalimat yang masing-masing menggunakan makna denotasi dan konotasi dari kata-kata di atas!

Pertanyaan

Contoh kata

a. jalan
b. kendaraan
c. kuda
d. lampu
e. lari
f. mata
g. mogok
h. pulang
i. roda
j. terlambatspace

Buatlah kalimat yang masing-masing menggunakan makna denotasi dan konotasi dari kata-kata di atas!

Jawaban

Makna kata adalah maksud yang terkandung serta tersimpul dari suatu kata. Makna kata terbagi menjadi dua jenis, yaitu:

  1. Bermakna denotasi adalah kata yang memiliki makna yang tidak mengalami perubahan atau sesuai dengan konsep asalnya. Makna denotasi disebut juga makna lugas.  Sehingga kata tersebut tidak mengalami penambahan-penambahan makna.
  2. Bermakna konotasi adalah kata yang memiliki makna yang telah mengalami penambahan, seperti tambahan yang berdasarkan perasaan atau pikiran seseorang terhadap suatu hal.

Berikut ini adalah contoh kalimat yang bermakna denotasi dan konotasi berdasarkan kata di atas, yaitu:

a. jalan

  • Makna denotasi: “Ia sanggup jalan kaki dari ujung kota yang satu ke ujung kota lainnya.”
  • Makna konotasi: “Jalan kehidupan yang ia lalui sungguh berliku-liku.”

b. kendaraan

  • Makna denotasi: “Mini Cooper adalah kendaraan yang dari dulu ia inginkan.”
  • Makna konotasi: “Ia menggunakan puisi sebagai kendaraan menuju hati perempuan idamannya.”

c. kuda

  • Makna denotasi: “Kuda adalah hewan pacuan yang paling digemari.”
  • Makna konotasi: “Ia hanyalah kuda tunggangan bagi bosnya.”

d. lampu

  • Makna denotasi: “Sinar lampu di teras nampak temaram.”
  • Makna konotasi: “Ilmu adalah lampu yang menerangi jiwa dan akal.”

e. lari

  • Makna denotasi: “Kucing itu lari dari kejaran anak-anak nakal.”
  • Makna konotasi: “Ia tak tahu caranya lari dari masa lalu.”

f. mata

  • Makna denotasi: “Air mata penting untuk menjaga kesehatan penglihatan.”
  • Makna konotasi: “Ia adalah mata hati ibunya.”
Baca juga:  Berikut ini adalah ciri-ciri ikan perairan tawar! 1. Berbadam pipih 2. Seluruh tubuhnya ditutupi sisik 3. Berwarna abu-abu kehitaman 4. Berwarna kuning memerahan 5. Gerakannya lambat Manakah yang termasuk ciri-ciri ikan bawal?

g. mogok

  • Makna denotasi: “Mobilnya mogok lantaran bensinnya habis.”
  • Makna konotasi: “Hatinya mogok mencintai pria yang sudah khianat padanya.”

h. pulang

  • Makna denotasi: “Ia pulang ke kampung sekali setahun.”
  • Makna konotasi: “Foto manis ibunya membuat ia pulang ke masa lalu, mengingat betapa hidup di masa kanak-kanak sangat menyenangkan.”

i. roda

  • Makna denotasi: “Hanya mobil roda empat yang boleh lewat jalanan ini.”
  • Makna konotasi: “Roda kehidupan tentu berputar.”

j. terlambat

  • Makna denotasi: “Karena bangun kesiangan ia pun terlambat ke sekolah.
  • Makna konotasi: “Cintanya terlambat, kini sang pujaan sudah tertambat pada orang lain.”space